Pengertiandefinisi.com – Jika anda merupakan generasi dari tahun 80an, anda pasti merasakan perubahan yang sangat signifikan pada kehidupan manusia yang berkaitan dengan alat berkomunikasi. Kehadiran telepon misalnya yang memberikan banyak manfaat untuk kehidupan manusia. Kini pengertian telepon sudah semakin bervariasi, dari dulunya yang hanya memiliki fungsi untuk berinteraksi secara audio dengan orang yang berada jauh secara fisik dengan komunikator. Kini telefon sudah mengalami konvergensi media, dimana fungsinya sudah sangat beragam misalnya kehadiran telefon genggam atau hp, hingga smartphone layar sentuh ala telepon canggih masa kini bisa berfungsi sebagai radio, tv, media player, game player, dan masih banyak lagi fungsi lainnya.
Pengertian telepon menurut ahli
Hadirnya teknologi canggih yang bisa menghubungkan dua orang dalam jarak fisik yang berbeda yakni telepon, memicu munculnya beragam difinisi dari pakar yang bersangkutan. Kamus bahasa indonesia juga memberikan definisi mengenai telepon, yakni telepon ialah pesawat listrik yang berfungsi untuk bercakap-cakap dengan orang lain yang tempatnya berjauhan atau dengan kata lain telepon merupakan pesawat listrik penghubung interaksi antara dua orang. Setelah kehadiran telepon, mulailah muncul beragam inovasi dan perkembangan media tersebut yang membantu mempermudah aktivitas manusia sehari-hari.
Untuk perkembangan telepon, hingga saat ini sudah mencapai ditemukannya ponsel cerdas atau smartphone. Berbeda dengan pengertian telepon yang hanya bisa menghubungkan dua orang saja, smartphone memiliki fungsi yang lebih beragam. Definisi smartphone menurut Thomas J dan Misty E ialah bahwa smartphone merupakan telepon yang menyediakan fungsi asisten personal serta fasilitas internet connection yang bisa menghubungkan pengguna dengan dunia maya seperti melalui media sosial dan lain-lain. Melalui media sosial ini, manusia bisa berinteraksi dengan banyak orang sekaligus, seperti melalui fitur obrolan grup, dan lain-lain. Ada juga fitur video call yakni berupa interaksi langsung dengan orang jarak jauh melalui video. Untuk fungsi asisten personal, smartphone juga menyediakan fitur agenda pribadi seperti notes, kalender, kontak, buku agenda, dan fitur personal asisten lainnya.
Hadirnya teknologi canggih pesawat telepon, telepon genggam, hingga smartphone seperti sekarang ini tentu memberikan manfaat yang sangat besar pada keberlangsungan kehidupan manusia. Apalagi dengan adanya konvergensi atau penambahan fungsi telefon, membuat manusia semakin dimanjakan dengan fitur canggih ala masa kini yang disematkan pada telepon, seperti permainan, kamera, dan lain sebagainya. Bagi anda yang belum mengetahui definisinya, itulah tadi pengertian telepon hingga pengertian smartphone yang bisa menambah pengetahuan anda, semoga informasi ini bisa bermanfaat. Terakhir, ada satu hal yang penting dalam menggunakan teknologi ialah, ingat bahwa kita yang menciptakan teknologi. Untuk itu manfaatkan teknologi tersebut dengan bijak dan jangan sampai diperbudak oleh teknologi itu sendiri.